Tondano, BeritaManado.com — Kabupaten Minahasa khususnya Desa Tincep Kecamatan Sonder bakal memiliki Pusat Pembangkit Listrik Tenaga Air (PLTA).
Hal itu menyusul pertemuan Presiden Direktur Seung Se Lee dengan Bupati Minahasa Ir Royke Octavianus Roring MSi, Selasa (9/10/2018) kemarin di Kantor Bupati Minahasa dengan didampingi Wakil Bupati Robby Dondokambey SSi.
Menurut Bupati Roring, kedatangan tamu yang berasal dari Korea tersebut adalah dalam rangka tatap muka sekaligus mneyampaikan rencana pembangunan PLTA di Desa Tincep.
“Menurut pemaparan mereka, akan dibangun PLTA di Desa Tincep. Jika ini terealisasi, maka tentu akan membawa manfaat positif bagi pembangunan daerah dan juga masyarakat sendiri,” kata Roring.
(***/Frangki Wullur)