Langowan – Desa Rumbia Kecamatan Langowan Selatan dalam waktu tidak terlalu lama akan segera memiliki Pos Polisi Air (Polair). Hal ini diperkuat dengan adanya rencana pemerintah desa setempat untuk menghibahkan sebidang tanah di kompleks Pantai Rumbia.
Dikatakan Kapolsek Langowan AKP Dermanto Nasirun kepada BeritaManado.com Jumat (10/5), hal itu merupakan tindak lanjut dari apa yang disampaikan Kapolres Minahasa AKBP Henny Posumah beberapa bulan lalu saat melakukan safari kamtibmas di desa tersebut.
“Ini bukan hanya sekedar sebuah rencana, melainkan juga didasari atas kebutuhan. Dari hasil safari kamtibmas, masyarakat mengungkapkan bahwa di wilayah Pantai Rumbia cukup sering terjadi praktek pemboman ikan dan penyeludupan kayu. Itulah sebabnya pengadaan Pos Polair sangat dibutuhkan,” kata Dermanto.(ang)