Minut, BeritaManado.com – Ketua DPD II Partai Golongan Karya (Golkar) Minahasa Utara Drs Denny Wowiling MSi melantik Kesatuan Perempuan Partai Golkar (KPPG) Minut.
Pelantikan tersebut dilaksanalan di sela-sela Rapat Kerja Daerah (Rakerda) Golkar Minut, Jumat (14/9/2018) di Hotel Sutanraja Maumbi serta disaksikan langsung Ketua DPD I Golkar Sulawesi Utara Christiani Eugenia ‘Tetty’ Paruntu.
KPPG merupakan organisasi sayap perempuan Partai Golkar untuk mengelola dan melaksanakan kegiatan organisasi sesuai bidang/kelompok strategisnya, yang dalam pelaksanaannya dipertanggungjawabkan pada Dewan Pimpinan Partai sesuai tingkatannya.
“Perempuan menjadi salah satu kekuatan dalam Partai Golkar. Dengan adanya keterwakilan perempuan, Partai Golkar dapat mudah lolos dalam verifikasi sebagai perserta Pemilu 2019 karena adanya keterwakilan perempuan dalam kepemimpinan,” ujar Wowiling.
Adapun struktur KPPG Minut terdiri dari Ketua Ezra Kodoati, Sekretaris Maryke Karinda dan Bendahara Eva Massie.
“Tujuan KPPG untuk menjaring perempuan Partai Golkar Minahasa Utara dalam rangka meningkatkan kapasitas sumber daya kader perempuan Partai Golkar, yang meliputi bidang-bidang seperti kaderisasi, organisasi dan daerah, kerjasama dengan organisasi kemasyarakatan dan sebagainnya,” jelas Sekretaris Maryke Karinda.
(FindaMuhtar)
Baca Juga:
Tetty Paruntu Berbagi Ilmu ‘Pemenangan’ di Rakerda Golkar Minut