Denny Lolong
Minut, BeritaManado.com – Perjuangan Ketua PDIP Minahasa Utara (Minut) Denny Lolong dalam pemilihan umum (Pemilu) 2019, tidak sia-sia.
Delon-sapaan Denny Lolong, berhasil mengantar PDIP sebagai pemenang Pemilu di Minut, mulai dari peraih kursi terbanyak pada 4 daerah pemilihan (diprediksi telah mencapai 9 kursi), berhasil meraih 1 kursi untuk DPRD Provinsi dari Minut, atas nama Berty Kapojos, serta Adriana Dondokambey ke DPR RI.
Lebih dari itu, Delon pula menjadi kans kuat sebagai Ketua DPRD Minut periode 2019-2024.
Ketua PKB GMIM Rayon I Minut itu meraih suara terbanyak di daerah pemilihan Kalawat-Airmadidi.
Dihubungi BeritaManado.com, Selasa (23/4/2019), Delon mengaku sangat bersyukur.
Apalagi, Pemilu tahun ini adalah kali ketiga dia berjuang menjadi anggota DPRD Minut, setelah tahun 2009 dan 2014.
“Senang, bangga, bersyukur karena ini diberikan oleh Tuhan. Sebagai Ketua PKB GMIM Rayon I Minut, juga berterima kasih kepada teman-teman sepelayanan dan masyarakat semua yang sudah mendukung saya,” ujar Delon.
Menurut Delon, target PDIP Minut adalah 11 kursi, yaitu Dapil I 3 kursi, Dapil II 3 kursi, Dapil III 3 kursi dan Dapil IV 2 kursi.
“Berdasarkan hitungan cepat di 666 TPS, PDIP dapat 11 kursi,” pungkasnya.
(Finda Muhtar)