TOMOHON, beritamanado.com – Pemerintah Kota Tomohon menggelar Workshop Penyusunan Road Map Reformasi Birokrasi di Lingkungan Pemerintah Kota Tomohon di aula Kantor Kecamatan Tomohon Selatan, Kamis (28/07/2016).
Walikota Tomohon Jimmy Eman SE Ak melalui Staf Ahli Bidang Pembangunan Albert Tulus SH saat membuka workshop ini mengatakan Road Map Reformasi Birokrasi ini merupakan forum yang sangat penting dan strategis untuk menggali berbagai pemikiran yang aktual, tajam dan mendalam dari para narasumber dan peserta, khususnya terkait isu/permasalahan yang dihadapi, tantangan ke depan serta strategi yang diperlukan guna memperluas pelaksanaan reformasi birokrasi nasional serta upaya upaya untuk meningkatkan kualitas pelasksanaannya.
“Untuk itu respon cepat perlu dilakukan sesuai dengan permasalahan birokrasi yang secara terus menerus berkembang. Untuk itu perlu adanya komitmen yang kuat dan niat yang tulus di seluruh jajaran reformasi birokrasi, untuk melaksanakan reformasi birokrasi secara konsisten sehingga pelaksanaan reformasi birokrasi bisa berjalan dengan baik dalam rangka mewujudkan birokrasi yang bersih, kompeten, dan melayani pada arah yang lebih jelas, spesifik dan terukur,” ungkap Tulus.
Sementara itu, Kepala Bagian Organisasi Pemkot Tomohon Ir Themry Lasut MAP mengungkapkan tujuan workshop ini untuk mengetahui mutu dan standar pelayanan publik di lingkungan Pemerintah Kota Tomohon, mengetahui perbandingan antara harapan kenyataan dengan melihat data dan informasi tentang standar pelayanan, mengetahui kelemahan dan kelebihan setiap unit pelayanan pada SKPD di Kota Tomohon, menumbuhkan dan memacu persaingan positif antara unit penyelenggara pelayanan dalam upaya peningkatan kinerja pelayanan serta sebagai bentuk pengawasan bagi masyarakat terhadap kinerja pelayanan pada masing-masing pelayanan di Kota Tomohon. (ray)