Kantor DPRD Kota Manado
Manado – Entah kebetulan atau disengaja, tiga calon pimpinan definitif DPRD Kota Manado yang sebentar lagi dilantik yakni Noortje Van Bone, Richrad Sualang dan Danny Sondakh merupakan keterwakilan dari Daerah Pemilihan (Dapil) yang sama.
Pasalnya, trio pimpinan definitif ini saat pencalonan sebagai wakil rakyat pada kali lalu bersamaan dari Dapil Sario-Malalayang. Dan bilamana ketiganya resmi dilantik, dengan begitu perwakilan Sario-Malalayang menandai kejayaan di gedung putih Tikala tersebut.
“Ia benar sekali. Ibu Noortje, Pak Sualang dan Pak Sondakh ketiganya dari Dapil yang sama. Tapi ini hanya kebetulan saja, karena dalam mekanisme penentuan pimpinan definitif merupakan rekomendasi dari partai-nya masing-masing,” kata Leo Sondakh, sekretaris DPRD Kota Manado.
Kepada BeritaManado.com, Danny Sondakh menuturkan, hal ini sangat jarang ditemui di daerah-daerah lain. Khususnya di Kota Manado ini hanya kebetulan saja.
“Memang benar kami-kami ini dari Dapil Sario-Malalayang. Di DPRD lain sangat jarang ada yang seperti di Kota Manado ini. Tapi ini hanya kebetulan saja. Karena untuk menjabat pimpinan dewan merupakan wewenang partai pengusung yang jadi penentunya,” tutur Sondakh, politisi partai Golkar itu. (leriandokambey)