
Manado — Serah Terima Jabatan (Sertijab) dilaksanakan di Korem 131/Santiago, Senin (11/11/2019) pagi tadi di Aula Santiago, dipimpin langsung oleh Danrem 131/Santiago Brigjen TNI Joseph Robert Giri SIP MSi.
Jabatan yang diserahterimakan yaitu Dandim 1301/Sangihe dari Letkol Inf Saiful Parenrengi S.Sos, M.Psi kepada Letkol Inf Rachmad Christianto S.I.P dan Dandim 1312/Talaud dari Letkol Arm Gregorius Eka Setiawan S.E kepada Letkol CZI Irwan Guptarochman N S.T.
Letkol Inf Saiful Parenrengi dipercayakan untuk bertugas di Kodam XIII/Merdeka, sedangkan Letkol Arm Gregorius Eka Setiawan akan bertugas di Mabesad.
Serah terima jabatan Komandan Satuan merupakan hal biasa, namun mempunyai arti yang penting bagi satuan dan pembinaan personel, khususnya untuk kaderisasi dan kesinambungan kepemimpinan dalam satuan.
“Selaku pribadi dan atas nama Komando, saya menyampaikan terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya kepada Letkol Inf Saiful Parenrengi, S.Sos, M.Psi dan Letkol Arm Gregorius Eka Setiawan, S.E atas pelaksanaan tugas dan tanggung jawab jabatannya selama ini selaku Dandim 1301/Sangihe dan Dandim 1312/Talaud,” ujar Robert Giri.
Sementara itu, kepada Letkol Inf Rachmad Christianto S.I.P dan Letkol CZI Irwan Guptarochman N S.T, Robert Giri mengingatkan, jabatan yang dipercayakan ini adalah amanah yang harus bisa dipertanggungjawabkan, baik kepada institusi TNI Angkatan Darat, terlebih khusus Korem 131/Santiago, maupun di hadapan Tuhan Yang Maha Kuasa.
“Sebagai satuan kewilayahan di bawah kendali Korem 131/Santiago, Kodim 1301/Sangihe dan Kodim 1312/Talaud memiliki peran yang sangat signifikan dalam mendukung keberhasilan pelaksanaan tugas pokok Korem 131/Santiago. Oleh karena itu, harus mampu membina personel dan satuannya secara profesional dan proporsional,” kata Robert.
Sebagai dua daerah di garda terdepan Indonesia, Robert Giri menyampaikan, tugas Dandim selaku Komandan Komando Kewilayahan saat ini harus fokus pada pembinaan teritorial, yang merupakan salah satu Fungsi Utama TNI Angkatan Darat.
Dengan demikian, Pembinaan Teritorial merupakan tugasnya TNI AD, terlebih khusus bagi satuan kewilayahan, mulai dari tingkat Korem, Kodim, sampai Koramil dan di ujungnya adalah para Babinsa.
“Oleh karena itu, rangkul seluruh komponen bangsa yang ada di wilayah tanggung jawabnya, pelihara dan tingkatkan toleransi, kebersamaan dan persaudaraan di antara seluruh komponen bangsa guna menangkal berbagai ancaman dan gangguan yang dapat mengganggu stabilitas keamanan di daerah, agar wilayah tetap kondusif,” pungkas Robert.
(srisurya)