Dandim Bitung Ikut Memantau Proses Pemeriksaan Kesehatan.
Airmadidi – Jika dalam waktu dekat kebakaran hutan di Gunung Klabat bisa teratasi, seluruh pasukan TNI akan ditarik dari posko pemadaman lapangan tembak Kecamatan Airmadidi.
Demikian dikatakan Dandim Bitung 1310 Letkol Rofiq Yusuf. “Pemadaman api dengan pesawat bom air cukup efektif dilakukan. Sekarang masih ada beberapa titik api di pos 1 dan 2 Gunung Klabat. Jika sudah tertangani, segera mungkin kita akan tarik pasukan dari sini,” kata Yusuf yang ditemui di posko pemadaman.
Pada kesempatan itu Yusuf juga ikut memantau pemeriksaan kesehatan seluruh personel TNI yang telah selesai bertugas selama dua hari di Gunung Klabat.
“Sejauh ini belum ada anggota yang sakit parah. Mereka rutin diperiksa kesehatannya sebelum dan sesudah bertugas. Tim medis juga memberikan vitamin dan obat-obatan bila diperlukan,” timpalnya.
Terpantau, usai bertugas, seluruh personel mengikuti pemeriksaan tekanan darah oleh tim medis. Dandim Bitung 1310 juga ikut mengontrol proses pemeriksaan kesehatan serta berbincang-bincang dengan sejumlah personel.
“Rata-rata hanya mengalami kekurangan darah. Kita berdoa semoga musibah ini cepat teratasi sehingga seluruh anggota bisa mendapat istirahat total,” tutup Yusuf. (Finda Muhtar)