
Bitung, Beritamanado.com – Anggota DPRD Kota Bitung, Indra Wira Ferna Ondang mendapat pujian saat menghadiri pemakaman salah satu warga di Kelurahan Mawali Kecamatan Lembeh Utara, Minggu (25/08/2019).
Pujian itu diberikan sejumlah nitizen di fafebook karena menganggap apa yang dilakukan Indra benar-benar mencerminkan keterwakilan warga di lembaga DPRD.
“Terima Kasih Banyak Bapak Anggota Dewan Kota Bitung Indra Ondang Yang sudah banyak membantu Kami Keluarga yg memangku duka #Keluarga_Besar_Pinaumang_Bidaming mulai dri Rumah Sakit sampai ke Lahan Pekuburan
Tuhan Yesus Kristus kiranya akan senantiasa memberkati bapak bersama Keluarga,” tulis status salah satu pengguna facebook, Fernando Buagho.
Status Fernando Buagho ini langsung direspon sejumlah nitizen dengan memberikan komentar pujian kepada Indra yang tidak melupakan warga yang diwakili di DPRD.
“Yang Bagini disukai turun sampai ke t4 Pekuburan…. semangat Pa Indra Ondang anggota DPRD Kota Bitung,” komentar akun Miyer Parapaga.
“Bukan cuma waktu kampanye trg pe boz rajin turun lembeh so lantik ley tetap boz Indra Ondang tetap perduli dgn org lembeh ini baru blg you is the best semoga tetap menjadi yg terbaik for org lembeh GBU IFWO n family,” komentar akun Meyketempongbuka.
“Amin yakin apa yg ditabur pasti akan dituai,” komentar akun Karunia Lombonaung.
Menanggapi pujian itu, kader NasDem ink mengaku apa yang dilakukan adalah bagian dari pengabdian dirinya kepada masyarakat Pulau Lembeh yang telah mengutusnya untuk duduk di lembaga DPRD Kota Bitung.
“Namanya wakil rakyat, mau tidak mau harus hadir disaat masyarakat membutuhkan. Baik itu senang maupun duka, kita harus ada untuk mereka,” kata Indra.
(abinenobm)