Tahuna – Curah hujan yang cukup tinggi selang seminggu ini, menjadikan Bupati Kabupaten Kepulauan Sangihe, Drs Hironimus Rompas Makagansa MSi mengingatkan warga Sangihe yang ada di pinggir Sungai maupun di lokasi–lokasi rawan longsor untuk tetap siaga apabila terjadinya banjir atau tanah longsor. Hal ini disampikan Bupati Kabupaten Sangihe melalui Kepala Bagian Humas dan Protokol, Ellenita Kapal SE MSi kepada beritamanado, Jumat (30/5/2014).
“Diingatkan bagi warga yang ada di pinggir sungai maupun yang berada di lokasi rawan longsor maupun banjir untuk tetap siaga, sehingga apabila terjadi bencana tidak menimbulkan kerugian yang besar ataupun korban jiwa,” kata Kapal.
Dirinya juga menambahkan agar warga masyarakat secepat mungkin untuk memberikan informasi apabila terjadi bencana kepada pemerintah setempat, agar penangananya dapat dilakukan dengan cepat.
“Diharapkan kepada warga untuk secepatnya memberikan informasi bila terjadi bencana kepada pemerintah setempat, sehingga pemerintah daerah bisa memberikan bantuan serta penanganannya,” tandasnya. (gun)