MANADO – Toko #satuharga yang sempat menghebohkan para warga kota Manado dengan kehadiran aneka barang serba murah benar-benar menyita perhatian beberapa pekan terakhir ini.
Warga rela antri berjam-jam untuk mendapatkan barang menarik di toko #satuharga ini.
Toko #satuharga yang hadir di Lantai 5 itCenter Manado memang fenomenal karena menjual aneka aksesoris handphone, dan beragam kebutuhan lainnya dengan harga super extreme.
“Kemarin semua barang dijual dengan harga Rp. 5.000” ujar Vhino selaku penanggung jawab di toko ini.
Baca: Fenomena Toko: #SatuHarga di itCenter
Setelah beberapa pekan hadir dengan fenomena ini, itCenter kembali membuat gebrakan baru untuk para penjual online di kota Manado.
COD at itCenter adalah salah satu balutan event yang membantu para penjual online untuk bertemu dengan pelanggannya.
itCenter akan menyediakan tempat di Lantai 5 pada hari Jumat, 5 Mei 2017 bagi para penjual online.
Bagi Anda yang ingin menjual barang-barang dagangan Anda apapun itu, silahkan datang ke itCenter pada hari tersebut untuk kemudian bisa melakukan penjualan, dan tentu saja para pelanggan Anda atau pelanggan baru lainnya akan langsung melakukan transaksi dengan mudah dan aman disini.
“Kami mengajak semua penjual online di kota Manado/sekitarnya untuk datang berkumpul dan menjual produk-produknya disini,” ujar Christofel Sundah selaku Chief Business Development & Tenant Relation itCenter.
Buat Anda yang mencari beragam kebutuhan teknologi dan gaya hidup, jangan lupa untuk datang ke itCenter pada hari Jumat 5 Mei 2017 di Lantai 5 itCenter dan bertemu langsung dengan para penjual online yang ada pada saat itu.
Info lebih lanjut hubungi Vhino (0878 4527 0353) atau datang langsung ke Kantor Pengelola itCenter Lantai 3.
Baku Dapa – Baku Deal – Baku Bayar cuma di itCenter !
(ads)