MANADO – Perayaan Cap Go Meh sebagai puncak perayaan tahun baru Cina oleh komunitas etnis Tionghoa dipastikan meriah dan ramai dikunjungi oleh masyarakat Kota Manado.
Mengantisipasi membludaknya para penonton yang akan menyaksikan berbagai atraksi yang akan disuguhkan hari ini, maka Polresta Manado akan menutup tiga ruas jalan yang terhubung dengan klenteng-klenteng yang berada di kawasan kampung Cina yakni jl. Panjaitan, jl. Sismowiharjo dan jl. Sasuit Tubun
Sebagaimana penjelasan Kasat HUMAS Polresta Manado AKP Markus Sambodesida, di Mapolresta Manado bahwa konsentrasi personil kepolisian akan dimulai dari pukul 10.00. wita, untuk mengendalikan arus lalulintas yang ada, sehingga pada pukul 12.00 wita, rute dan daerah yang akan digunakan sudah bebas dari kendaraan.
Bagi warga masyarakat yang akan menggunakan jalan sekitar itu agar dapat mencari jalur-jalur alternatif untuk menghindari kemacetan yang akan timbul. (psa)