MANADO – Pemilihan Dekan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (Fisip) Unsrat semakin memanas. Lima calon dekan (Cadek) siap abis-abisan untuk meraih dukungan Senat Fakultas ISIP serta dukungan Rektor Unsrat.
Seperti diketahui bahwa dukungan Rektor 35 persen sesuai dengan ketentuan Permendikbud 61 Tahun 2011 sangat menentukan untuk siapa yang nantinya menjadi Dekan Fisip Unsrat.
Ke-Lima namapun siap bertarung memperebutkan tiket untuk didukung Rektor. Informasi yang dihimpun beritamanado ada dua nama dari Lima calon dekan yang mempunyai peluang besar untuk memperoleh dukungan Rektor. Yakni, Sonce Sumayku dan Philip Regar.
Sementara itu Prof. Donald Rumokoy yang saat ini masih menjadi Rektor ketika ditanyai beritamanado dia (Rektor-red) mengatakan bahwa siap mendukung suara terbanyak. “Jadi siapa saja yang nantinya keluar sebagai suara terbanyak maka dukungan akan diperolehnya,” papar Rumokoy kepada beritamanado.
Selain dari kedua nama tersebut, Prof. Patar Rumapea, Markus Kaunang dan Merry Sondakh diyakini akan habis-habisan dalam meraih simpati anggota Senat Fakultas.(gn)