Bupati Minut Vonnie Anneke Panambunan memimpin apel perdana.
Minut, BeritaManado.com – Libur Natal dan Tahun Baru telah usai.
Kamis (3/1/2019), Aparatur Sipil Negara (ASN) Minahasa Utara mengikuti apel kerja perdana yang dipimpin langsung Bupati Vonnie Anneke Panambunan STh.
Mengawali aktifitas di hari pertama kerja tahun ini, Bupati Panambunan mengingatkan seluruh ASN untuk meningkatkan kualitas kerja.
Panambunan juga langsung mengecek kehadiran pejabat eselon II.
“Semuanya hadir ya? Berarti tidak ada yang nonjob,” kata Panambunan.
Bupati Panambunan juga turut berdukacita atas meninggalnya Drs Fanny Tyrone Kawatu Kadis Penanaman Modal dan PTSP Minahasa Utara yang meninggal hari ini sekitar pukul 05.30 Wita di RS Prof Kandou Manado.
Tampil sebagai pemimpi apel, Kepala Inspektorat Minut Umbase Mayuntu.
Hadir dalam apel ini 1.439 pegawai, sementara 23 ASN berhalangan hadir diantaranya 12 sakit, 7 izin, 4 cuti dan 2 tugas belajar.
Usai apel, bupati dan jajaran akan mengikuti ibadah bersama awal tahun 2019.
(Finda Muhtar)