Amurang – BeritaManado – Bupati Minahasa Selatan (Minsel) Christiany Eugenia Paruntu, SE atau Tetty Paruntu sukses memperjuangkan kesejahteraan petani dengan mendatangkan bantuan 8 (delapan) Traktor dan 30 (tiga puluh) Hand Traktor ke Minsel.
Bantuan yang diberikan oleh Kementerian Pertanian untuk petani Minsel secara simbolis diserahkan Bupati Tetty Paruntu pada Selasa (14/3/2017) yang pemanfaatannya diserahkan kepada para petani melalui Dinas Pertanian.
“Traktor dan Hand Traktor bantuan dari Kementrian Pertanian ini, dimaksudkan untuk membantu petani mengolah kebun dan sawah mereka. Dengan adanya alat pertanian ini, petani akan semakin mudah mengolah kebun dan sawahnya,” kata Bupati Tetty Paruntu.
Kepala Dinas Pertanian, Ir. Frans Tilaar, saat panen Cabe di Kebun Lopana, wilayah Kelurahan Buyungon mengatakan Traktor dan Hand Traktor dalam pemanfaatannya akan dikelola oleh Koperasi.
“Karena jika dilakukan oleh Koperasi pengelolaan alat itu akan semakin baik. Diharapkan pula agar alat tersebut bisa dirawat dengan baik,” tambah Frans Tilaar.
Dihimbau bagi masyarakat yang akan memanfaatkan Traktor dan Hand Traktor bantuan ini nantinya dapat menghubungi penanggung jawab. Dan dalam pemanfaatan tidak dipunggut biaya, petani hanya menyediakan bahan bakar dan biaya operator apabila dibutuhkan.(TamuraWatung)