Airmadidi – Dengan tegas, Fraksi Demokrat memberikan enam catatan khusus dalam rapat paripurna, diluar pandangan umum fraksi terkait pembahasan tentang Rencana Induk Pembangunan Pariwisata Daerah Tahun 2010-2025, Senin (14/5/2014)
Uniknya, dari enam catatan khusus itu, empat diantaranya terkait kinerja dari Dinas Perhubungan. Dikatakan Henry Walukow anggota fraksi dalam rapat paripurna itu, setiap ada pembahasan, Kepala Dinas Perhubungan kadang hadir.
“Kiranya Bapak Bupati Minut dapat menegur Kadis Perhubungan. Setiap kali rapat dengan komisi terkait selalu diwakilkan,” ujar Walukow.
Sebelumnya dalam beberapa pembahasan penting terkait dengan Dinas Perhubungan diantaranya mengenai pembangunan Terminal Airmadidi yang dinilai pelaksanaannya tidak jelas, karena pembangunan bukan terminal melainkan ruko.
Persoalan kemacetan yang tak kunjung habis di pusat kota Airmadidi dan bakal lebih parahnya dengan akan beroperasinya Terminal ‘ruko’ Airmadidi, dalam pembahasannya sering tidak dihadiri Kepala Dinas Perhubungan.
Terkait juga dengan Pemkab Minut yang belum memiliki rencana induk jaringan lalu lintas dan angkutan jalan, serta Terminal Tatelu yang sampai hari ini tak kunjung dioperasikan. (robintanauma)