Tondano – Bupati Minahasa Jantje Wowiling Sajow, Kamis (5/9) menghadiri perayaan ulang tahun ke – 35 SMK N 2 Tondano. Perayaan sukacita ini merupakan yang pertama kali Vany M Motoh sebagai kepala sekolah. Motoh sendiri belum lama ini dilantik Bupati JWS bersama dengan pejabat eselon IV lainnya di Tondano. Hadir dalam acara tersebut Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Jemmy Maramis, Camat Tondano Barat Jhony Tendean, serta tamu undangan lainnya.
Informasi yang diperoleh, Motoh sebenarnya bukanlah orang baru di lingkungan SMK N 2 Tondano. Sebelum dilantik sebagai kepala sekolah menggantikan Irenne Lombogia, Motoh merupakan Ketua Jurusan Pemasaran. Jadi sebenarnya secara keseluruhan, mantan Kajur Pemasaran ini sudah yang kesekian kalinya terlibat dalam perayaan HUT sekolah seperti ini.
“Secara khusus saya mengucapkan terima kasih kepada Bupati Minahasa yang sudah meluangkan waktu untuk menghadiri acara perayaan HUT ke – 35 SMK N 2 Tondano. Ini merupakan salah satu bentuk bukti kepedulian pemerintah terhadap dunia pendidikan. Ini bukan baru kali ini saja, namun sudah pernah dilakukan sejak masih menjabat sebagai Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olah Raga Kabupaten Minahasa,” ungkap Motoh. (frangki wullur)