Amurang – Bupati Minsel Tetty Paruntu diwakili Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Sekdakab Minsel, Drs Danny Rindengan, membuka Rapat Kerja Daerah (Rakerda) Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Minahasa Selatan,di balai pertemuan Kelurahan Lewet, Sabtu (4/5).
Dalam acara tersebut turut hadir Ketua DPD KNPI Sulut, Jackson Kumaat SE SH, Kapolsek Amurang, AKP Ahmad Sutrisno mewakili Kapolres Minsel, Ketua FKPPPI Minsel, Drs Rolly Makauli, Camat Amurang, Sonny Makaenas dan beberapa pengurus OKP di kabupaten Minsel.
Dalam sambutan Bupati Minsel, Tetty Paruntu, yang dibacakan Rindengan, mengatakan pentingnya kedisiplinan bagi peran seorang pemuda terutama untuk KNPI Kabupaten Minsel, dikarenakan pemuda sebagai tulang punggung bangasa merupakan calon pemimpin kedepan.
“Pemuda merupakan calon pemimpin masa depan jadi harus tau dan mengerti akan pentingnya kedisiplinan, terutama bagi seluruh kader KNPI Minsel,” kata Rindengan.(van)