Manado, BeritaManado.com — Pasangan calon gubernur Yulius Selvanus dan wakil gubernur Victor Mailangkay Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) pada Pemilihan gubernur (Pilgub) Sulut 2024 terima SK dari Partai NasDem.
Hal itu diungkapkan kader muda partai NasDem Sulut Christian Bagensa Selasa, (13/8/2024) malam kepada BeritaManado.com.
“Pasangan Yulius Selvanus dan Victor Mailangkay resmi diusung oleh partai NasDem sebagai calon gubernur dan wakil gubernur Sulut pada Pilgub Sulut 2024,” ungkap Christian.
Lanjut Christian, SK tersebut diserahkan di NasDem Tower DPP partai NasDem.
“SK diserahkan oleh ibu Felly Runtuwene,”jelasnya.
(Erdysep Dirangga)