Manado – Anggota IV BPK RI Rizal Djalil berpesan kepada para kontraktor, pengusaha dan rekanan jangan takut membangun proyek-proyek berskala besar di Sulut, supaya bekerja sesuai aturan yang ada.
“Kalau ada masalah segera berkoordinasi dengan BPK,” ujar Djalil pada acara Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) RPJMD Provinsi Sulut Tahun 2016-2021 di Sutan Raja Hotel, Kalawat Minut.
Rizal menyebutkan, Sulut merupakan tertinggi tingkat pertumbuhan perekonomian di Kawasan Timur Indonesia (KTI) yaitu 6,12 persen di atas rata-rata nasional yang hanya 4, 2 persen, juga out put pembangunan Sulut sudah jauh di atas 70,3 persen. (***/rizath polii)