Kombi – Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Minahasa, Rabu (29/5) kemarin turun langsung ke lokasi Pantai Kawis. Maksudnya adalah untuk melihat secara langsung lokasi musibah yang menelan korban jiwa 9 remaja GMIM Sentrum Tondano pada Sabtu (25/5) akhir pekan lalu. Hadir di lokasi adalah Sekretaris BPBD Minahasa bersama empat orang staf.
Sekretaris BPBD Minahasa Jemmy Sigar, kepada BeritaManado.com mengatakan bahwa dalam waktu dekat akan dipasang papan peringatan atau tanda bahaya di pantai tersebut. Itu bertujuan untuk memberi warning kepada masyarakat yang ingin berekreasi di pantai. Namu demikian pemerintah tidak bermaksud melarang masyarakat untuk berwisata di pantai.
“Lokasi yang telah dan akan kami pantau sebenarnya bukan hanya Pantai Kawis, akan tetapi semua pantai yang terbentang di wilayah Kabupaten Minahasa. Sesuai arahan dari Pemkab Minahasa melalui Bupati jantje Wowiling Sajo dan Kepala Badan, di semua lokasi wisata pantai akan dipasang tanda peringatan bahaya,” kata Sigar.(ang)