BOROKO, BeritaManado.com – Hujan dengan intensitas tinggi terjadi Kamis (7/1/2021) kemarin mengakibatkan sejumlah desa yang ada di Kecamatan Bolangitang Timur, Kabupaten Bolmong Utara (Bolmut) mengalami banjir.
Banjir yang melanda tiga desa yakni Desa Binuni, Bohabak, dan Desa Binuanga itu terjadi sekitar sore hari, sehingga menyebabkan sumur-sumur milik pribadi kotor.
Pemerintah Kabupaten Bolmut melalui Badan Penangulangan Bencana Daerah (BPBD) pun langsung bergerak cepat menyalurkan bantuan air bersih kepada tiga desa tersebut.
“Bantuan air bersih kami salurkan langsung kepada warga yang membutuhkan mengunakan mobil-mobil tangki,” ungkap Kabid Penangulangan Bencana BPBD Nurmala Goma, Jumat (8/1/2021).
Dijelaskan Nurmala, walaupun distribusi difokuskan di tiga desa yang terdampak, bukan berarti wilayah lainnnya diabaikan.
“BPBD tetap akan melayani permintaan warga lain terkait air bersih ini,” singkatnya.
(Nofriandi Van Gobel)