Bitung – Tahun 2014 nanti, Sulut bakal menerima dana sebesar Rp17.337 triliun dari pemeritah pusat untuk disalurkan ke sejumlah Kabupaten/kota dan intansi Vertikal/Kementerian, lembaga dan SKPD di Provinsi Sulut. Kota Bitung sendiri menjadi salah satu kota penerima dana tersebut, dimana Sabtu (14/12/13) lalu Walikota, Hanny Sondakh menerima Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) tahun 2014 dari Gubernur Sulut, Sinyo Harry Sarundajang yang diserahkan di Gedung Mapalus kantor Gubernur Provinsi Sulut.
Sarundajang mengatakan, walaupun volume anggaran terus bertambah, bupati/walikota sebagai kepala daerah dalam pemanfaatan dana DIPA tahun 2014 dapat digunakan secara maksimal. Terutama di sektor infrastruktur pembangunan, ketahanan pangan, transportasi publik dan program perlindungan sosial harus menjadi prioritas.
“Disamping terus melakukan pengurangan perjalanan dinas luar daerah yang kurang produktif. Kita harus cerdas dan cermat dalam menetapkan anggaran tahun 2014 dengan mengingat dana yang dialokasikan untuk anggaran pembangunan adalah 69% dan 31% untuk anggaran aparatur,” kata Sarundajang.
Kakanwil DJPBN Provinsi Sulut, Irwan Ritonga melaporkan, terkait dengan belanja negara, khususnya untuk Provinsi Sulut, alokasi anggaran yang telah ditetapkan untuk tahun anggaran 2014 mencapai Rp17,337 triliun. Terdiri dari dana non transfer sebesar Rp6,95 triliun naik sebesar 6,07% dari tahun lalu dan dana transfer sebesar Rp9,965 triliun naik sebesar 10,72% dari tahun sebelumnya.
Sedangkan rincian dana APBN 2014, menurut Ritonga terdiri dari enam segmen yaitu satker vertikal kementerian/lembaga sebesar Rp6.655 miliar, SKPD dalam rangka dekonsentrasi sebesar Rp432 miliar, SKPD dalam rangka tugas pembantunan Rp137 miliar, SKPD dalam rangka urusan bersama sebesar Rp147 miliar, transfer ke daerah untuk provinsi sebesar Rp1.384 miliar dan transfer ke daerah untuk kaupaten/kota sebesar Rp8.571 miliar
“Penyerahan DIPA Sulut tercepat di seluruh provinsi di Indonesia,” kata Ritonga.
Turut hadir Wakil Gubernur Sulut, Djouhari Kansil, Sekertaris Provinsi, Siswa R Mokodongan, Kakanwil Kemenag, H Sa’ban Mauludin dan Kapolda Sulut, Brigjen (Pol) Robby Kaligis.(*/enk)