Manado – Ruang serbaguna pemerintah kota Manado dipastikan akan penuh sesak oleh ratusan masyarakat dari kecamatan wenang yang akan mengambil Bantuan Langsung Sementara Masyarakat (BLSM) pada esok,sabtu (29/06).
Hal ini dikatakan oleh Coni Nanlohy staf Satgas BLSM PT. Pos Indonesia Manado. Dirinya menjelaskan bahwa untuk kecamatan wenang nantinya akan dilakukan pembagian secara serempak mulai pukul 07.00 sampai dengan selesai. Ada sekitar 800 RTS (rumah tangga sasaran-red) yang akan menerima BLSM.
“Untuk kecamatan wenang akan dibagikan secara serempak besok pagi di ruang serbaguna pemkot Manado, diharapkan warga bisa datang mulai pukul 07.00 wita sampai dengan selesai,” terang Nanlohy kepada Beritamanado.com (jfm)