Tondano – Mulai Jumat (23/11) besok, Student Press Society (SPS) Universitas Negeri Manado (Unima), bakal menggelar Pelatihan Jurnalitik Tingkat Menengah bertempat di Wale Kalooran Imbaya, Lotta Pineleng, Minahasa. Kegiatan yang digelar selama tiga hari ini menggandeng Aliansi Jurnalis Independen (AJI) Manado sebagai fasilitator.
“SPS Unima menggelar pelatihan untuk tingkat menengah, setelah sebelumnya pelatihan jurnalistik dasar sudah dilaksanakan beberapa bulan lalu. Untuk kegiatan kali ini, kami menggandeng AJI Manado sebagai mentor,” jelas Presiden SPS Unima, Ervina Oktavia Kilis didampingi Ketua Panitia, Andreas Lalogiroth kepada wartawan, tadi malam.
Dijelaskan Ervina, iven yang digelar tersebut merupakan upaya untuk memberikan pemahaman sekaligus skil serta menjaring bakat-akat jurnalis di Unima. “Karena ini sudah tingkat menengah, maka lebih dititikberatkan ke arah skill tentang jurnalistik. Untuk silabus pelatihan, kami percayakan ke AJI Manado yang mendesainnya,” jelas Ervina.
Secara terpisah Ketua AJI Manado, Yoseph E Ikanubun menyambut baik iven yang digelar oleh SPS Unima tersebut, sekaligus menyiapkan silabus pelatihan serta fasilitator yang akan mendampingi para mahasiswa selama tiga hari. “AJI Manado siap berbagi ilmu, juga skill tentang jurnalistik dengan adik-adik mahasiswa,” ujar Ikanubun.(aha)