Manado – Tim Kerja Lembaga Pelayanan Mahasiswa Indonesia (LPMI) Universitas Sam Ratulangi (Unsrat) Manado, Sabtu (10/11) akan menggelar walking pray. Hal ini diutarakan Syuli, salah-satu staf kampus LPMI.
“Sabtu pukul 6 pagi akan dilaksanakan Walking Pray untuk teman-teman tim kerja LPMI Kampus Unsrat,” papar alumni F-MIPA Universitas Negeri Manado ini.
Dijelaskannya juga, bahwa walking pray ini salah-satu program dari tim kerja, dimana seluruh anggota LPMI akan mengambil bagian untuk berjalan mengitari Unsrat sambil berdoa.
“Walking pray ini bertujuan untuk mendoakan kampus. Jadi, seluruh anggota baik mahasiswa, alumni, maupun staf mengambil bagian untuk mengitari kampus Unsrat sambil mendoakannya,” jelas Syuli.(jkf)