Tomohon – Rolling susulan yang bakal dilakukan Drs Jantje Wowiling Sajow MSi dan Ivan Sarundajang (JWS-IvanSa) selaku Bupati dan Wakil Bupati Minahasa terpilih periode 2013-2018 rupanya ikut memicu terjadinya arus perpindahan pejabat dari sejumlah kabupaten/kota guna melanjutkan karirnya di Pemkab Minahasa.
Hal ini rupanya berlaku juga di Pemkot Tomohon, dimana bocoran yang berhasil diperoleh menyebutkan untuk rolling lanjutan yang kemungkinan akan dilakukan pada besok hari, ada tiga orang pejabat esalon III di jajaran Pemkot Tomohon yang akan dilantik untuk menempati sejumlah posisi strategis.
“Ya, hijrahnya sejumlah pejabat Pemkot Tomohon ke Minahasa itu benar dan bukan hanya isu. Dan untuk rolling besok mungkin ada tiga orang pejabat yang akan dilantik dimana saat ini mereka masih menjabat kepala bidang Pemkot Tomohon yakni dua di Badan Kepegawaian dan seorang lagi di Dinas Pertanian,” tutur sumber yang mewanti wanti agar namanya tidak dipublikasikan.
Bahkan, lanjut dikatakannya, ketiga orang ini telah mengikuti gladi bersih pelantikan pada siang tadi. “Mereka itu akan dilantik sebagai camat dan sudah mengikuti gladi bersih yang diadakan tadi. Namun, untuk hal ini kita mengambil sisi positifnya saja dimana dengan perpindahan ini merupakan keuntungan bagi Pemkot Tomohon karena akan diikuti dengan regenerasi pejabat, iya kan. Sebab posisi yang ditinggalkan pasti akan diisi dengan orang lain,” ungkapnya tanpa merinci ketiga nama tersebut.
Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kota Tomohon Masnah Pioh SSos ketika dikonfirmasi belum lama ini tak membantah akan hal tersebut. “Memang ada pejabat yang akan pindah dan surat rekomendasi sudah masuk dan segera kita tindaklanjuti. Dan untuk prosesnya harus sesuai dengan aturan,” ujarnya. (req)