Manado – Personil DPRD Kota Manado, Nur Rasyid Rahman mengungkapkan, kondisi pasar Bersehati saat ini belum dapat dikatakan layak sebagai percontohan pasar tradisional untuk bersaing dengan pasar modern.
“Walaupun ada bantuan dari pemerintah provinsi merenovasi infrasturktur pasar Bersehati, tapi nyatanya pasat ini belum bisa menyamankan pedagang dan masyarakat yang berbelanja. Bagaimana mau bersaing dengan swalayan dan mini market sedangkan infrastrukturnya tidak memadai,” tutur Rasyid, mantan manager oprasional PD Pasar Manado itu.
Pada kesempatan yang sama, Abdul Wahid Ibrahim anggota DPRD Manado lainnya menambahkan, kondisi pasar Bersehati saat ini masih memprihatinkan. Pasalnya, selain masih becek, lantai gedung baru proyek bantuan pemerintah provinsi Sulut sangat licin.
“Masih banyak persoalan yang perlu dibenahi di pasar Bersehati. Pasar masih berlumpur, tempat parkir dijadikan lokasi berjualan. Apalagi banguan pasar proyek yang sudah selesai berkat bantuan pemerintah provinsi tidak bisa digunakan, karena lantainya licin dan sudah banyak yang menjadi korban. Solusi yang utama adalah perlu adanya evaluasi kinerja jajaran PD Pasar Manado,” kata Ibrahim. (leriandokambey)