Manado – Pelabuhan Manado menjadi ‘jantung’ perekonomian dari Manado ke pulau-pulau bagian utara Sulut, baik yang ada di Nusa Utara (Sitaro, Sangihe dan Talaud) maupun di daerah tetangga seperti Maluku dan Maluku Utara.
Setidaknya ada puluhan Kapal Motor (KM) yang melayari rute Manado ke daerah-daerah tersebut. Diantaranya KM Queen Mary, KM Mekar Teratai, KM Terra Santa dan lain-lain yang biasa berlayar pada sore atau malam hari.
Sedangkan kapal cepat yang berangkat pagi hari yakni KM Express Bahari dan KM Prima Oasis. (*)