MANADO – Prilaku tak patut dicontoh kembali dipertontonkan 40 anggota DPRD Manado. Betapa tidak, pagi tadi, Kamis (24/11), para wakil rakyat yang terhormat ini, dengan berdalih mengikuti Bimbingan Teknis (Bimtek), terbang ke Jakarta.
Hal ini kata, John Manope SE, Ketua Harian Front Angkatan Muda (FAM) Sulut, harus menjadi perhatian serius seluruh elemen masyarakat. ”Ini membuktikan mereka (para anggota DPRD) yang terhormat ini tidak berpihak ke rakyat. Kalau mereka memihak ke rakyat, mana mungkin mereka memilih selalu berangkat, dan membiarkan konstituen mereka, ”ujar Manope geram.
Dia meminta agar Plt Sekwan Manado, Frangky Mewengkang, membeberkan ke publik, dalam setahun ini berapa kali para anggota DPRD Manado, berangkat, dan memakai SPPD. ”Baiknya Kejaksaan dan Kepolisian juga pro aktif mengusut, kebiasaan buruk anggota DPRD yang suka jalan-jalan, jangan-jangan uang yang dipakai DPRD Manado untuk pelesir sudah melebihi yang ditetapkan dalam APBD, ”ujarnya.(del)