Dikatakan Manoppo, komitmen tersebut sudah dibuktikan lewat berbagai program pemerintah dibawa kepemimpin Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). “Semua sudah dibuktikan lewat program-program yang menyentuh langung dimasyarakat,” terang Manppo.
Berkaitan dengan langkah PD kedepan menghadapi Pemilu Legislatif dan Presiden, Manoppo mendorong jajaran pengurus Demokrat mulai dari tingkat kabupaten, desa dan kelurahan untuk terus berbenah dan bangkit. “Apresiasi untuk DPC Partai Demokrat Mitra yang mulai bangkit dan bertumbuh subur di daerah ini. Ini menjadi bukti kuat kita meraih kemenangan baik di legislatif maupun pada pemilihan presiden nanti,” tukasnya.
Sementara itu, Ketua DPC Partai Demokrat Mitra Katrien Mokodaser dalam sambutannya menyatakan, konsolidasi yang dilakukan saat ini, menjadi penentu perjuangan PD kedepan. “Komitmen yang sudah kita (Demokrat, red) buktikan sebagai partai yang besar, harus terus kita lanjutkan untuk menjawab setiap kebutuhan rakyat. Dan mari kita berbenah dan menjadi lebih baik lagi dari hari kemarin,” kata Mokodaser.
Pada kesempatan itu juga, dilakukan penandatangan pakta integritas dari 12 PAC se-Mitra. Turut Hadir Ir Lucky Korah MSi, Calon anggota DPR RI, Arther Sumual SH dan Anace Mawu Pondaag, Caleg DPRD Sulut Dapil Mitra-Minsel, Ketua Fraksi Partai Demokrat Mitra Suryani Tora, Sekretaris DPC PD Mitra Nolly Langingi, 25 Caleg DPRD Mitra dari Dapil Satu, Dua dan Tiga, diantaranya Ryan J Sandag, Veppy Rambi, Hansye Pelleng, Sien Rantung, Stella Mamangkey, serta seluruh simpatisan dan pendukung PD se-Mitra. *