Motoling – Setahun jelang pesda demokrasi Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Utara Periode 2015-2020, sejumlah nama mulai hangat diperbincangkan.
Tak ketinggalan figur Benny Mamoto. Dengan latar belakang dunia kepolisian ternyata mampu menggugah warga masyarakat untuk memberikan dukungan masuk dalam bursa pencalonan Gubernur Sulut. Dukungan yang paling ramai yaitu di media sosial Facebook.
Seperti diutarakan Vidi Wowor melalui status akun Facebook-nya. Vidi menyatakan bahwa dirinya bersama warga Motoling lainnya siap untuk mendukung mantan Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN). Menurutnya, figur Mamoto yang sukses memerangi peredaran narkotika dan obat-obatan terlarang di berbagai wilayah Indonesia sangat layak untuk memimpin Sulut lima tahun kedepan.
“Pak Benny orangnya tegas dan berwibawa. Dirinya juga tak hanya peduli terhadap hal-hal yang berbau narkoba dan sebagainya, namun juga yang berhubungan dengan pelestarian seni dan kebudayaan daerah Minahasa. Itu sudah terbukti dengan donasinya kepada kelompok-kelompok sanggar sendi budaya yang saat ini sudah meulai menunjukkan hasilnya,” ungkap Vidi. (frangkiwullur)
Baca juga:
- HARLEY MANGINDAAN Tokoh Terpopuler di Sulut!
- 5 Mei – 5 Agustus 2014: Fanpage VICKY LUMENTUT Melejit 197 persen!
- PILKADA SULUT 2015: Inilah Bakal Calon Gubernur SULUT 2015