Puluhan solar cell di Minut hilang.
Minut, BeritaManado.com – Jalur jalan Ir Soekarno di Minahasa Utara (Minut) kian gelap kala malam.
Terpantau, hampir 50 lampu solar cell yang awalnya menerangi jalan, kini ‘hilang’.
Belum tahu siapa penyebab ataupun alasan hilangnya lampu-lampu bernilai puluhan juta rupiah, yang belum lama dipasang.
Namun yang pasti, masyarakat pengguna jalan semakin terancam keselamatannya saat melewati jalur dua arah yang tersebut.
Kondisi lampu solar cell di Jalan Soekarno.
“Lubang-lubang di jalan semakin sulit untuk dilihat. Sangat membahayakan pengendara,” ujar Jhony Rondonuwu pengguna jalan.
Lain lagi dikeluhkan Oliv Erni.
Wanita muda itu memilih tidak melewati jalan Ir Soekarno saat malam hari akibat kondisi jalan yang gelap dan relatif sunyi.
“Saya takut ada tindak kriminal di jalan,” katanya.
Baik Jhony maupun Erni berharap agar pemerintah secepatnya memfasikitasi lampu jalan.
“Kalau ada yang mencuri lampu-lampu itu. Semoga secepatnya ditangkap,” harap Oliv.
(Finda Muhtar)