Bitung – Ratusan pemuda dari delapan kecamatan di Kota Bitung dikukuhkan sebagai pengurus dan anggota Devisi Bela Negara Dewan Pimpinan Tonaas Brigade Manguni Indonesia (BMI) Kota Bitung, Sabtu (9/11). Acara pelantikan Pasukan Inti Divisi Bela Negara Dewan Pimpinan Tonaas BMI, Pengurus Wilayah, Pengurus peleton dan Pasukan Peleton Divisi Bela Negara Dewan Pimpinan Wilayah Kota Bitung BMI ini dilaksanakan di ruangan paripurna DPR Kota Bitung.
Devisi Bela Negara sendiri menurut Panglima Besar Divisi Bela Negara, Christian Egam merupakan organisasi sayap dari BMI yang dibentuk tahun 2012. Dengan tujuan merangkul anak bangsa yang terlatih yang mau membela dan memberi diri untuk negaranya.
“Divisi Bela Negara mengacu pada adat dimana dia berada. Seperti di Kota Bitung yang merupakan masih tanah Toar Lumimuut sehingga Divisi Bela Negara mengacu pada adat Minahasa,” kata Egam.
Anggota Divisi Bela Negara kata Egam, bakal dilatih tentang bagaimana mencintai negara termasuk adat istiadat dimana berada. “Jika kelak dibutuhkan negara maka Divisi Bela Negara siap berada di depan untuk membela negara karena tujuannya memang untuk itu,” katanya.
Egam juga menegaskan, Divisi Bela Negara akan terus besinergi dengan aparat dan pemerintah. Saling membantu karena jelas Divisi Bela Negara bukan pengamanan tapi hanya membantu aparat menjaga keamanan.
Sementara itu, Tonaas Wangko BMI, Decky Maengkom mengatakan, BMI saat ini memiliki beberapa organisasi sayap layaknya pemerintah. Dimana organisasi sayap ini memiliki tugas dan fungsi berbeda dengan tujuan menjaga persatuan dan kesatuan serta adat istiadat.
“Di BMI ada juga Divisi Intelegen selain Divisi Bela Negara yang tugas dan fungsinya berbeda. Namun semuanya satu kesatuan karena masih bagian dari BMI,” kata Maengkom.
Untuk itu Maengkom meminta pengurus dan anggota organisasi sayap seperti Divisi Bela Negara melakukan kordinasi dengan pengurus BMI yang sudah ada. Jangan sampai dalam bertindak terjadi salah paham yang mengakibatkan perpecahan internal.
Asisten I, Fabian Kaloh mewakili walikota dan wakil walikota menyatakan menyambut baik terbentuknya pengurus Divisi Bela Negara Kota Bitung. Ia berharap Divisi Bela Negara tetap eksis dan tetap bersama-sama menjaga keamanan Kota Bitung tercinta.
“Divisi Bela Negara diharapkan dapat menyumbangkan ide dan saran untuk membangun Kota Bitung kedepannya,” kata Kaloh.
Acara pelantikan Divis Bela Negara ini dihadiri sejumlah pengurus Oramas lainnya, serta unsure Forkompinda Kota Bitung.(abinenobm)