Manado, Beritamanado.Com – Tak butuh rangkaian kata indah, tak butuh kalimat menggugah rasa, tak butuh intonasi merdu, namun harmonisasi bisa tercipta ketika niat yang tulus menyatu dalam satu alur pola pikir yang sama dalam mengapai tujuan.
Demikian diungkapkan Ketua Forum Wartawan Sulawesi Utara (Forpeda Sulut), Jeffrie ‘Naga’ Montolalu, ketika bersama beberapa pengurus disambut oleh Letkol Armed Toar Pioh, di kediamanya di Winangun, Sabtu (11/11/2017) malam.
“Terima kasih pak Letkol Armed Toar Pioh, yang begitu merespon dan bersedia untuk menelapak bersama guna menggapai apa yang dicita – citakan Forum Wartawan Peduli Adat Sulawesi Utara,” jelas Jeffrie Montolalu melalui rilis kepada media.
Lanjut Jeffrie Montolalu, semenjak dideklarasikan melalui pemilihan pengurus beberapa waktu lalu, telah banyak pihak bersimpati kepada Forpeda Sulut dengan satu komitmen bersinergi dengan pemerintah mempertahankan sekaligus mengangkat potensi adat dan budaya daerah.
“Tidak gampang untuk menyatukan persepsi sekaligus mengangkat semangat kebersamaan dengan satu tujuan mempertahankan adat dan budaya leluhur bagian dari peradaban yang tak bisa dilupakan. Masa depan yang akan digapai bersama tak lepas dari masa sekarang dan masa lalu bagian dari sejarah,” tandas Jeffrie Montolalu kepada BeritaManado.Com, Minggu (12/11/2017). (JerryPalohoon)