Tahuna – Ketua pencanangan Bulan Bakti Gotong Royong Masyarakat (BBGRM) dan Ketua Tim Pengerak PKK Kabupaten Kepulauan Sangihe, dr Wisye Rompis merasa bersyukur, dimana pencanagan BBGRM yang dipadukan dengan Hari Kesatyuan Gerak (HKG) PKK Kabupaten Sangihe bisa diresmikan Bupati Kabupaten Kepulauan Sangihe. Drs HR Makagansa MSi, Rabu (28/5/2014).
Menurut First Lady Sangihe ini, pelaksanaan BBGRM XI dan HKG ke–42 guna meningkatkan partisipasi keluarga dan semangat gotong royong dalam mewujudkan masyarakat yang berintegrasias dan mandiri. Sehingga masyarakat kembali diingatkan dengan gotong royong yang merupakan budaya lokal dalam memperkuat integritas soaial masyarakat daerah dan semanagat berbangasa dan bernegara.
“BBGRM ini Sangat bermanfaat bagi masyarakat desa karena merupakan modal gerakan membagun,” tegas Rompis.
Ditambahkannya pelaksanaan BBGRM dan HKG PKK juga terlaksana adanya sinergi Badan Pemberdayaan Masyarakat (BPM) Kabupaten Sangihe yang selama ini bermitra beserta beberapa dinas yang bersentuhan langsung dengan masyarakat.
“Terima kasih juga buat BPM dan beberapa dinas terkait yang sudah menjadi mitra pelaksanaan kegiatan ini, sehinga pencangan BBGRM dan HKG PKK ini bisa diresmikan pelaksanaannya,” tutupnya.(gun)