Manado – Disela-sela tahapan seleksi calon panwas kabupaten Bolaang Mongondow Selatan dan Sangihe, hari ini Bawaslu Provinsi Sulawesi Utara menjalani tes urine yang dipimpin langsung oleh Kepala BNNP Sulut, Kombes Pol Sumirat Dwiyanto.
Tercatat ada 33 orang yang mengikuti tes urine, mencakup seluruh personil yang ada di Bawaslu Sulut, kecuali salah satu pimpinan Bawaslu Johnny Suak yang berhalangan.
Kepada BeritaManado.com, Sumirat mengatakan hal itu tidak jadi masalah karena ada halangan penting. Intinya adalah Bawaslu berani mengambil sikap untuk ikut memerangi narkoba.
“Pak Johnny Suak tidak bisa ikut tes urine hari ini karena istri beliau harus dirawat di rumah sakit. Jadi tidak masalah, nanti bisa menyusul di kantor BNNP,” ujar Sumirat (24/5).
Keberanian Bawaslu berbuah manis, dibuktikan dengan hasil tes urine yang menyatakan bahwa seluruh personil Bawaslu bebas narkoba.
“Hasilnya memuaskan, seluruhnya negatif,” kata Sumirat. (srisurya)