Manado, BeritaManado.com — PODSI Kota Manado telah melakukan latihan bagi atlet dayung, di pantai Megamas.
Ketua PODSI Manado, Capt. Zakarias Tatukude SE MBA, mengatakan kegiatan ini dilakukan dalam rangka perekrutan dan pembinaan atlet.
“PODSI Manado sementara mencari atlet-atlet berpotensi yang serius untuk dibina,” kata Zakarias Tatukude kepada BeritaManado.com, Sabtu (16/10/2021).
Walaupun PODSI Manado belum sebulan terbentuk, namun Tatukude menginginkan adanya pelaksanaan program yang nyata.
“Kami pengurus langsung mencari atlet dayung yang ada kota Manado untuk bergabung dan melaksanakan latihan,” ujarnya didampingi Kol (Laut) Elly Sumampouw yang juga pengurus PODSI Sulut.
Diakuinya, masih banyak yang harus dibenahi dalam organisasi ini, tetapi dia yakin semua akan berjalan dengan lancar.
“Dengan dukungan para pengurus dan pelatih kita akan membawa olahraga dayung di Manado dapat berprestasi di tingkat nasional,” ungkapnya.
Usai latihan, Tatukude yang akrab disapa Ko Sun memberikan uang pengganti biaya transport bagi atlet yang telah berlatih.
“Serius latihan dan tetap semangat,” ucap Ko Sun sembari menyepakati latihan dilakukan 2 kali seminggu.
Ko Sun pun mengajak kepada peminat olahraga dayung untuk bergabung dengan PODSI Manado agar dapat dilakukan pembinaan.
“Mari kepada yang suka olahraga dayung silahkan bergabung dengan PODSI Manado di Sekretariat KONI Manado, Gedung Youth Center Megamas,” ajak Ko Sun yang juga menjabat Sekretaris Komisi IV DPRD Manado ini.
(BennyManoppo)