Jakarta – Personil Alat Kelengkapan Dewan (AKD) Badan Anggaran (Banggar) DPRD Kota Manado menggelar Kunjungan Kerja (Kunker) ke DPRD Kota Tangerang, Provinsi Banten, Selasa (25/11/2014) mendapatkan sambutan positif dari anggota DPRD Kota Tangerang.
Kunker DPRD Manado ini diikuti oleh, Stenly Tamo, Fatma Bin Syech Abubakar, Lili Binti, Cicilia Longdong, Revani Parasan, Anita De Blouwe, Markho Tampi, Syarifudin Saafa, Winston Monangin, Abdul Wahid, Boby Daud, Deasy Roring, Arthur Rahasia dan Jimmy Sangkay.
Adapun maksud dan tujuan kujuan tersebut yakni mengetahui lebih jauh tentang Tugas Pokok dan Fungsi (Tupoksi) Banggar dalam pengelolaan keuangan daerah Kota Manado agar memperoleh prestasi diantaranya predikat Wajar Tanpa Pengecualian (WTP).
Kedatangan para legislator Manado ini diterima oleh perwakilan anggota Banggar Kota Tangerang yakni Syafinudin Hamadin bersama kepala bagian Humas dan Protokoler, Zahri.
Para peserta kunker pun diberikan kesempatan untuk memberikan pertanyaan terkait maksud dan tujuan kunjungan tersebut.
Pantauan Beritamanado.com, legislator Manado terlihat aktif dalam diskusi tersebut. Bahkan, potensi dan prestasi Kota Manado pun turut dipromosikan oleh para wakil masyarakat Kota Manado ini.
Revani Parasan, personil DPRD Kota Manado usai kegiatan menjelaskan, selain Tupoksi, pihaknya juga mencari formula jitu agar Kota Manado kedepannya berhasil meraih WTP, sebagaimana capaian predikat yang diraih Kota Tanggerang.
“Kami banyak membahas tentang kiat-kita meraih predikat WTP. Dan hasilnya, dalam tukar pendapat tadi, kunci meraih WTP yakni pemerintahan yang transparan terhadap pengelolaan keuangan daerah, seluruh temuat BPK lewat LHP harus langsung ditindaklanjuti, sinergitas antara eksekutif dan legislatif menjadi kunci utama diraihnya WTP tersebut,” kata Parasan.
Ketua Partai Hanura ini pun berpendapat, hasil kunker ini sangat bermanfaat dalam rangka melakukan pembahasan APBD induk tahun 2015. Sehingga, pada penganggaran kegiatan di APBD seharusnya mempreoritaskan kesejahteraan masyarakat dan peningkatan pembangunan infrastruktur kota.
“Hasil dari kegiatan ini sangat positif. Apalagi, kami akan segera membahas APBD induk tahun 2015. Harapan kami, apa yang dihasilkan dari kunker ini, Kota Manado pada tahun 2015 nanti bisa meraih WTP. Dan pastinya, APBD insuk nantinya harus mencerminkan kepedulian terhadap masyarakat dan kemajuan Kota Manado yang kita cintai ini,” pungkas Parasan. (leriandokambey)