Manado – Sambil menikmati sajian kombinasi internasional dan nasional dengan sentuhan daerah Sulut dalam acara bertajuk “Welcome Dinner”, para Para Menteri Pariwisata dan delegasi ASEAN TOURISM FORUM (ATF) 2012. Para tamu disuguhi dengan berbagai atraksi kesenian seperti maengket, paduan suara, musik bambu, musik kolintang, serta berbagai tarian daerah lainnya.
Dalam sambutan selaku Host of the Dinner, Gubernur Sulawesi Utara Dr. Sinyo Harry Sarundajang menyampaikan “selamat datang kepada para Menteri dan seluruh delegasi peserta dan kamiharapkan para peserta dapat menikmati keindahan alam dan keramahtamahan masyarakat Sulawesi Utara.”
Sarundajang menyatakan bahwa penyelenggaraan ATF sejak hari Minggu yang lalu telah berjalan dengan baik dan pertemuan-pertemuan awal yang dimulai dengan National Tourism Organization Meeting telah berlangsung dengan penuh dinamika. Gubernur juga berharap momentum ATF ini dapat dimanfaatkan dengan optimal oleh para pelaku bisnis pariwisata di Sulawesi Utara dan forum ini dapat semakin mengangkat region ASEAN sebagai salah satu lokasi tujuan wisata di dunia. (jrp)