Amurang, BeritaManado — Warga kota Amurang Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel) beberapa hari terakhir dihebohkan dengan adanya rekaman video penganiayaan seorang siswi Sekolah Menegah Pertama (SMP) yakni Angel Repi (14).
Penganiayaan terhadap Angel Repi, warga Kelurahan Ranomea, Kecamatan Amurang Timur Kabupaten Minsel diduga dilakukan salah satu siswi Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) di Amurang, viral di media sosial (medsos).
“Video tersebut berdurasi sekira 2,8 menit. Terlihat tersangka diduga E (16), warga Kelurahan Buyungon, Kecamatan Amurang. Saat kejadian menggunakan kaos oranye, rok abu-abu dan kaos kaki hitam,” ujar Ferro Waney, pada Senin (14/5/2018).
Ditambahkannya, dalam video tersebut tersangka berulang kali melakukan pemukulan di bagian belakang dan kepala korban. Akibatnya korban tersungkur di aspal.
“Tak berhenti disitu, korban yang tersungkur tak berdaya, kembali ditendang dibagian perut dan wajah. Sejumlah siswa terlihat menonton dan merekam kejadian tersebut. Hingga akhirnya, korban terlihat pingsan dan dibantu teman-temannya,” kata Ferro Waney.
Peristiwa itu, terjadi di jalan kawasan SMP Negeri 1 Amurang Kelurahan Lewet, Kecamatan Amurang. Sementara, penganiayaan diduga terjadi dua minggu lalu atau pada Jumat (4/5), pada saat jam istirahat sekira pukul 10.00 Wita.
Dikesempatan terpisah, Kapolres Minsel AKBP FX Winardi Prabowo SIK melalui Kasat Reskrim AKP Arie Prakoso SIK, mengatakan akan menindaklanjuti kasus tersebut.
“Laporannya sudah masuk. Kami akan melakukan penyelidikan dan penyidikan,” pungkas Arie Prakoso.
(TamuraWatung)