Airmadidi-Kabar gembira bagi iklim investasi di Kabupaten Minahasa Utara (Minut).
CEO Salim Group Anthony Salim memberi respon positif dan siap berinvestasi di Minut dengan nilai investasi lebih dari Rp10 Triliun.
Informasi tersebut disampaikan Bupati Minut Vonnie Anneke Panambunan, ketika ditemui BeritaManado.com, usai pulang dari kunjungan kerja ke Jakarta, Rabu (25/1/2017).
“Respon yang baik diberikan CEO Salim Group. Mereka siap investasi di Minut sekitar Rp10 Triliun, bahkan lebih,” kata Panambunan.
Ditanya terkait jenis usaha yang akan dikembangkan, Panambunan menyebutkan ada beberapa sektor yang membuat Anthony Salim tertarik berbisnis di Minut.
“Mereka ingin tanam saham baik di bidang pendidikan, pertanian dan pariwisata,” ujar Panambunan.
Anthony Salim sendiri merupakan salah satu orang yang masuk ke dalam 10 Tokoh Bisnis yang paling berpengaruh di Indonesia. Predikat itu diberikan karena dirinya berhasil membangun kembali Group Salim yang saat itu mengalami kegagalan yang diakibatkan oleh krisis ekonomi tahun 1998.
Sebagai bukti keseriusan Salim Group untuk bertandang ke Minut, Bupati Vonnie Panambunan bersama sejumlah pimpinan SKPD yaitu Kepala Bapelitbang Arnolus Wolayan, Kadis Perhubungan Hanny Tambani MSi, Plt Kadis Pertanian Ir Joseph Aliks, Staf Ahli Pembangunan Ir Wangke Karundeng serta legislator Minut Shintya Rumumpe dan Sarhan Antili, pekan lalu diajak berkunjung ke sejumlah perusahaan milik Salim Group di Kota Batam Provinsi Kepulauan Riau.(findamuhtar)