
Amurang—Setelah KPU mengumumkan hanya 10 partai politik (Parpol) yang bakal ikut Pemilu 2014. Maka, tidak sedikit anggota DPRD Minsel dari partai kecil akan lompat pagar. Mereka bakal lompat pagar (pindah) partai, lantaran partai mereka tidak lolos verifikasi faktual.
Dari pantauan media ini, ada sekitar 15 anggota yang menyatakan siap lompat pagar atau pindah partai. Lantaran, partai mereka yang memberi keuntungan duduk sebagai anggota DPRD tidak lolos.
‘’Ya terpaksa, kita pun sudah siap lompat pagar. Namun demikian, saya belum akan menyampaikan partai mana. Namun demikian, saya juga telah melakukan pertemuan dengan ketua partai yang ada. Hanya saja, tinggal waktu saja yang ingin kami lakukan,’’ kata anggota DPRD Minsel yang meminta namanya jangan dulu ditulis.
Katanya, partai yang dilirik diantaranya, partai Hanura, Gerindra, Nasdem dan Golkar. Sedangkan, PDIP memang ada juga. Tetapi, sangat tipis peluangnya untuk bisa gol di partai moncong putih tersebut.
‘’Jadi, sebaiknya kami memilih partai Hanura, partai Gerindra atau juga partai Nasdem. Partai-partai ini sebelumnya kurang diminati. Tetapi, lantaran mereka lolos verifikasi faktual maka mereka yang menjadi pilihan utama,’’ tegasnya yang kembali mewanti-wanti untuk tidak menulis namanya. (and)