Camat Tidak Mengindahkan Surat Edaran Pemerintah Kota Manado
Manado – Kepala Lingkungan (Pala) yang di PLT kan oleh mantan Camat Pall Dua, Rheynaldo Heydemans di Kelurahan Perkamil Desember 2016 pekan lalu, menuai polemik.
Anggota DPRD Kota Manado Komisi A Arthur Adolf Paat mengatakan, memang masa kontrak Pala hanya sampai bulan Desember 2016 lalu, namun sebelum berakhir masa jabatan dari Pala telah terjadi pemecatan terlebih dahulu
“Informasi yang saya dapat bahwa Lurah Perkamil mengangkat 4 Plt Pala dengan alasan semua sudah habis kontrak, sedangkan Pala yang dipecat adalah Pala terbaik,” ungkap Arthur Aldolf Paat saat diwawancarai di ruangannya, Selasa (10/01/2017) hari ini.
Lanjutnya, padahal pada Rabu (11/1/2017), setiap Pala di Kota Manado akan mentandatanggani SK perjanjangan masa jabatan sampai Januari akhir.
“Tetapi hanya di Perkamil terjadi pemecatan Pala, hal ini tidaklah sesuai prosedur,” ungkap Arthur Paat.
Ironisnya ketika dikonfirmasi kepada Sekretaris Kota Manado, Rum Usulu, mengaku tidak mengetahui pemecatan Pala. Usulu mengaku mengetahui justru dari wartawan yang mewawancarainya.
“Saya baru tahu, telah disampaikan lewat surat edaran yang berisi perpanjangan masa jabatan Pala sampai akhir Januari,” jelas Rum Usulu, selanjutnya akan dibuat panitia seleksi (Pansel) untuk pengangkatan Pala periode selanjutnya.
Disisi lain mantan Camat Paal Dua, Rheynaldo Heydemans yang saat ini menjabat Camat Mapanget dikonfirmasi BeritaManado.com mengatakan, keputusan yang ia ambil adalah sesuai rekomendasi dari Lurah Perkamil Richard Mantik.
Namun anehnya, Lurah Perkamil Richard Mantik yang dikonfirmasi justru mengatakan keputusan berasal dari mantan Camat Paal Dua, Rheynaldo Heydemans.
“Torang hanya memasukan usulan dan yang memutuskan adalah pihak Camat sendiri sehingga untuk mengisi kekosongan itu, langsung dilakukan Plt,” tutur Richard Mantik.
Sementara itu Marthen Kapoyos selaku Camat Paal Dua yang baru mengatakan, saya tidak mengetahui apa-apa tentang pemecatan kepala lingkungan di kelurahan Perkamil.
“Kita baru sekitar seminggu bertugas disini, ketika kita bertugas disini para Pala itu sudah di Plt kan terlebih dahulu,” tukas Marthen Kapoyos. (YohanesTumengkol)