Manado – Pekan ini anggota DPRD Sulut menggelar reses. Andrei Angouw, anggota Deprov dapil Manado menjalani reses di Kelurahan Sumompo dan Kelurahan Tingkulu pada Senin dan Selasa (14-15/12/2015).
Aspirasi masyarakat kepada Andrei Angouw masih sekitar infrastruktur, kesehatan, pendidikan dan beberapa aspirasi lainnya.
“Misalnya di Sumompo masyarakat minta pembangunan SMA. Juga infrasrtuktur jalan masuk kawasan-kawasan pemukiman dan drainase,” ujar Angouw kepada BeritaManado.com, Kamis (17/12/2015).
Sementara masyarakat Tingkulu kampung Langowan menurut politisi PDIP ini berharap pembangunan jalan Teling menuju kampung Langowan dan akses ke ringroad secepatnya diselesaikan.
“Masyarakat kampung Langowan juga mengeluhkan kawasan menuju Koka sering dijadikan tempat pembuangan sampah. Juga aspirasi agar rumah susun di tepi ringroad segera digunakan,” tukas Angouw. (jerrypalohoon)