Manado, BeritaManado.com – Asian Law Students’ Association (ALSA) Local Chapter Universitas Sam Ratulangi telah mengadakan ALSA Social Day di panti asuhan An Nur, Kombos Barat Manado, Kamis (7/6/2018).
Manager of Public Relations ALSA LC Unsrat, Gamiyel Sumoked, menjelaskan bahwa acara ini merupakan bagian dari program kerja ALSA Local Chapter Universitas Sam Ratulangi dan dilaksanakan rutin setiap tahun.
“Kegiatan bakti sosial ini tidak hanya bertujuan untuk membantu dan berbagi bersama para anak-anak panti asuhan An Nur, tapi melalui kegiatan ini pula para members ALSA LC Unsrat diharapkan dapat menumbuhkan rasa kepekaan sosial dan simpati terhadap orang-orang yang membutuhkan, dalam hal ini anak-anak panti asuhan,” terang Gamiyel Sumoked kepada BeritaManado.com.
Dari pantauan BeritaManado.com, kegiatan pertama yakni buka puasa bersama antara members ALSA LC Unsrat yang hadir dan anak-anak penghuni panti. Kemudian sebagai bentuk ice-breaker, dilakukan berbagai lomba berhadiah seperti Lomba Adzan dan Lomba Hafalan Surah yang diikuti dengan antusias oleh anak-anak. Berbagai hadiah pun diberikan kepada anak-anak yang memenangkan kedua lomba tersebut.
Acara dilanjutkan dengan sesi sharing dimana pihak panti berbagi mengenai gambaran kehidupan anak-anak di Panti Asuhan An Nur, termasuk bagaimana mereka mendidik dan mengasuhi para anak. Sesi ini pun diakhiri dengan foto bersama.
Setelah sesi sharing singkat, dilakukan penyerahan sembako dari members ALSA LC Unsrat. Sembako yang diberikan terdiri atas gula, mie instan, dan keperluan makanan lainnya. Diberikan juga sumbangan yang disumbang oleh para members, guna menunjang pengelolaan panti. Rangkaian acara pun berakhir dan ditutup dengan doa.
Director ALSA LC Unsrat, Angel Mumbunan mengucap syukur kegiatan ini berjalan cukup lancar tanpa ada kendala yang berarti.
“Dengan dilaksanakannya kegiatan ALSA Social Day ini, saya harap member kami dapat memaknai salah satu pilar ALSA yaitu ‘socially responsible’ dimana para members memiliki suatu tanggung jawab sosial untuk mengabdi pada masyarakat dalam berbagai cara, salah satunya dengan diselenggarakan kegiatan bakti sosial ini,” kata Angel Mumbunan.
Pihak panti asuhan sangat mengapresiasi kegiatan ini, mereka bersyukur mahasiswa zaman sekarang bisa memiliki jiwa sosial yang tinggi dengan mau berbagi dengan anak-anak panti asuhan.
“Kami sangat berterimakasih atas bantuan sosial ini,” tutup Kepala Panti Asuhan An Nur.
(PaulMoningka)