Tondano – Kasat Lantas Polres Minahasa AKP Risno Luas, kepada BeritaManado.com, Minggu (21/4) mengatakan bahwa pihaknya akan menghentikan sementara kegiatan sweeping di tempat-tempat tertentu. Dengan kata lain, tidak akan ada sweeping diluar pusat Kota Tondano.
Dijelaskan Luas, bahwa kebijakan tersebut bukan tak beralasan. Melakukan konsolidasi seluruh jajaran Sat Lantas Polres Minahasa adalah hal yang sudah biasa dibuat oleh setiap Kasat Lantas yang baru. Itu maksudnya adalah untuk saling mengenal satu sama lain.
“Sweeping di tempat-tempat tertentu diluar pusat Kota Tondano tidak dihilangkan, melainkan hanya dihentikan sementara. Saja. Kami juga akan melakukan evaluasi kinerja seluruh jajaran Sat Lantas Polres Minahasa. Jika ada yang perlu dibenahi, maka tentu akan dilakukan pembenahan. Ini semua demi peningkatan pelayanan kepada masyarakat,” kata Luas.(ang)