Pimpinan DPRD Kota Manado, Noortje Henny Van Bone (ketua) dan Richard Sualang (wakil)
Manado – Meski sempat diwarnai berbagai polemik dan tarik menarik terkait pengesahan Tata Tertib (Tatib), sejak Senin (10/11/2014) kemarin, akhirnya bermuara dengan akhir baik.
Dalam paripurna yang digelar Selasa (11/11/2014) yang dilaksanakan di ruang serba guna kantor Wali Kota Manado itu, akhirnya mengesahkan Tatib tersebut.
Anggota DPRD Kota Manado
Disela-sela paripurna tersebut, sempat terlihat situasi yang hangat akibat tarik menarik antara sejumlah personil legislator itu.
Dengan mengedepankan kebersamaan, pada akhirnya seluruh polemik terselesaikan dan lewat ketukan palu sidang pimpinan DPRD Kota Manado, Tatib disahkan.
“Lewat paripurna terhormat ini, dengan telah melalui seluruh mekanisme pembahasan, maka dengan ini Tatib dinyatakan telah diterima,” kata ketua dewan Noortje Henny Van Bone yang disertai ketukan palu sidang.
Paripurna dipimpin ketua DPRD Kota Manaado, Noortje Henny Van Bone didampingi wakil ketua Richard Sualang dan dihadiri para legislator. (leriandokambey)