Manado-Satu lagi kegiatan multi manfaat untuk para pekerja media digulir Aliansi Jurnalis Indonesia (AJI) Manado, yaitu Workshop Jurnalistik Liputan Bencana.
Pelaksanaannya pada Jumat (8/2), berlokasi di aula Kantor Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sulut, Jalan Bethesda Manado.
“Tema sentralnya sehubungan dengan kiat peliputan di daerah bencana, kita bisa tambah wawasan dan berbagi penglaman soal hal-hal terkait liputan seperti itu,” sebut Ketua AJI manado, Yoseph Ikanubun bersama Sekretaris Ishak Kusrant, Kamis (7/2) malam pada beritamanado.
Kegiatan akan dimulai jalm 9 pagi hingga selesai. Sejumlah materi akan dibicarakan, semisal pmetaan daerah rawan bencana di Sulut, kode etik dalam pemberitaan dan penyiaran situasi bencana hingga teknik liputan di daerah rawan bencana. (alf)