Manado – Badan Narkotika Nasional (BNN) Manado, kembali membidik para pengusaha hiburan malam. Kali ini dengan mengadakan sosialisasi narkoba yang dilaksanakan Jumat (18/3/16) hari ini, di Kantor BNN Manado.
Kepala BNN Manado AKBP Eliasar Sopacoly yang membawakan sosialisasi menjelaskan, kegiatan yang bertema stop narkoba ini, bertujuan untuk melakukan pencegahan terhadap peredaran narkoba khususnya ditempat hiburan malam, dikarenakan tersebut rentan masuknya peredaran gelap narkoba.
“Oleh karena itu BNN sebagai penanggung jawab terhadap hal ini, berhak untuk memberitahukan kepada para pengelola untuk jangan sekali bermain dengan narkoba apalagi mengedarkan,” tutur Sopacoly.
Lanjut Sopacoly, Pihak BNN akan melakukan penindakan hukum secara tegas sesuai dengan UU Narkotika apabila terbukti, terjadi transaksi narkoba di lokasi hiburan malam.
“Sebab itu, saya himbau pada para pengusaha yang hadir untuk mendukung progam kami lewat memberikan Spanduk, Banner, Stiker, serta tampilan layar yang bertuliskan stop narkoba di tempat usaha masing-masing,” tegasnya.
Sementara itu Ketua Asosiasi Pengusaha dan Hiburan (ASHIRI) Arthur Supit mengatakan bahwa pihaknya sangat mendukung program pemerintah tersebut. Dilihatnya program ini tidak hanya berlaku secara daerah tetapi secara nasional.
“Ashiri akan mendukung setiap program pemerintah yang dijalankan. Jika ada anggota Ashiri yang ketahuan menjalankan transaksi narkoba silahkan langsung ditindaki sesuai dengan hukum yang ada,” pungkas Supit. (tr8)